Layar tv Samsung dengan kondisi bergaris, blank, gambar bergetar, blur, retak, ada cahaya di layar tapi gambar tidak ada, ini kemungkinan terbesar adalah rusak bagian layar. Layar atau panel yang mengalami gejala seperti ini bisa disebabkan karena berbagai faktor, seperti karena memang usia pakai, terkena cairan karena lap basah atau dari kebocoran ruangan, korosi dari udara ruangan yang terlalu lembab, atau suhu ruangan terlalu tinggi, bisa juga karena terkena tekanan atau benturan benda keras.
Layar tv LCD atau LED atau jenis layar yang lain memang sangat riskan, sehingga perlu hati hati dalam penanganannya. Sebagai contoh kalau di lap menggunakan kain yang basah maka bisa merusak lapisan layar, lebih parah lagi kalau sampai cairan mengalir masuk kedalam sirkuit, maka akan menyebabkan layar rusak lebih cepat.
Untuk penggantian layar harus digunakan dengan model yang sesuai untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Memang untuk produk tv Samsung sendiri untuk yang seri UHD harus menggunakan part Originalnya, tidak bisa menggunakan subtitusi part yang lain. Apalagi untuk TV dengan kelas menegah keatas untuk penggantian partnya harus dengan part original.
Untuk konsultasi dan pemesanan jasa service hubungi kami